Menyikapi maraknya berbagai kasus kekerasan yang terjadi di sejumlah pesantren belakangan ini, Ketua PWNU Jawa Tengah KH Abdul Ghaffar Rozin (Gus Rozin) menyayangkan dan mengecam tindakan tersebut karena tidak selaras dengan nilai utama pesantren.
Hal itu disampaikannya disela-sela kegiatan Pendidikan Menengah Kepemimpinan Nahdlatul Ulama (PMKNU) yang diselenggarakan oleh PCNU Kabupaten Demak, di Balai Diklat BKPP Demak, pada Sabtu malam, (5/10/24).
Menurutnya sejauh ini belum ada tindakan serius yang menyebabkan efek jera terhadap para oknum, baik dari pemerintah maupun dari lembaga lainnya. Sehingga menurutnya harus ada strategi khusus dalam penyelesaian persoalan tersebut.